Fu Nan 扶 南 adalah sebuah kerajaa bagian di Asia Tenggara yang meliputi selatan Vietnam modern dan sebagian Kamboja. Ini berkembang dari abad ke-1 hingga ke-7 Masehi, yang diawali pada masa dinasti Han dibawah jendral Ma Yuan sebagai Jiedusi wilayah Jiaozhi/Jiaozhao.
ARTI KATA FU NAN
Kata 扶 FU artinya untuk berpegang, sebagai(untuk) pendukung; sebagai(untuk) membantu.
Dialek lain:
Mandarin: fú
Cantonese: fu
Hakka: fù
Min Dong:hu
Min Nan: hû, phô, bho
͘Wu: vu
Vietnamese: phù, hùa, phò, vùa, bhu, bho
Kata 南 NAN artinya selatan, bagian selatan
Dialek lain:
Mandarin: nán
Cantonese: naam
Hakka: nàm
Min Dong: nàng
Min Nan: lâm
Wu: noe
Vietnamese: nam
Jadi arti kata 扶南 FU NAN atau BHU NAM /PHO NAM dalam dialek Vietnam adalah sebagai pendukung/pembantu di selatan (wilayah propinsi kerajaan Wu Timur)
CATATAN FU NAN
Secara resmi pertama kali disebutkan dalam catatan Kang Tai Fu Nan Zhuan 扶 南 傳, Funan yiwu zhi 扶 南 異物 志, Wan Zhen 萬 震 Nanzhou yiwu zhi 南 州 異物 志 dan sejarah dinasti resmi Sanguozhi 三國 志, mungkin juga di Yang Fu 楊 孚 Yiwuzhi 異物志, di mana juga tertulis 夫南 atau disebut Bo Nan 跋 南 yang merujuk pada istilah Fu Nan (pengucapan Cina Tengah / bĭu nɒm /).
Penguasa/Raja Funan secara teratur mengirim upeti ke dinasti Tiongkok kira-kira antara 223 M dan 588 M, dengan demikian secara de fackto dan de yure merupakan wilayah bawahan kerajaan Wu 吳 (222-280) dan Dinasti Selatan 南朝 (420 ~ 589). Diketahui bahwa raja-raja Funan memiliki kontak dagang dengan para penguasa Kushana/Yue Zhi (Guishuang 貴霜) di India dan Afghanistan modern melalui jalur teh dan kuda yang melewati Yunan serta melalui laut.
MASA AWAL DAN PEMBENTUKAN FU NAN
Pada tahun 250 M Kaisar Sun Quan 孫權 (memerintah 222-252 M) mengutus menteri negara Kang Tai dan Zhu Ying 朱 應 sebagai pejabat berwenang untuk membentuk wilayah Fu Nan. Setelah mereka kembali, mereka membuat laporan pertanggung jawaban tentang Fu Nan yang hanya sebagian yang selamat.
MASA DINASTI LIANG
Pada tahun 504 M, Kaisar Wu 梁武帝 (memerintah 502-549) dari Dinasti Liang 梁 (502-557M) menganugerahkan dan mengangkat Kauṇḍinya Jayavarman dengan gelar resmi Jenderal(Dudu Fu) Annam 安南 將軍 dan menempati posisi sebagai Raja Fu Nan.
MASA DINASTI SUI
Sumber-sumber tiongkok menginformasikan tentang kapal utusan Funan dan musik terkenal mereka yang dimainkan di istana dinasti Sui (581-618 M) dan Tang 唐 (618-907 M). Para biksu Buddha Fu Nan melakukan perjalanan ke Tiongkok dan menerjemahkan sūtra dari kanon Hinayāna atau membuat patung Buddha di biara Fanyu 番禺 (Guangzhou modern 廣州, Guangdong).
MASA AKHIR DAN AWAL DINASTI TANG
Ketika kerajaan Zhen La 真 臘 dibentuk (oleh dinasti Tang), ibu kota Fu Nan dipindahkan ke selatan, tetapi akhirnya Fu Nan digantikan oleh Zhen La sekitar tahun 650 M sesuai kebijakan dinasti Tang yang menggantikan dinasti Sui.
Referensi:
Chen Jiarong 陳佳榮 (1992). "Funan 扶南", in Zhongguo da baike quanshu 中國大百科全書, Zhongguo lishi 中國歷史 (Beijing/Shanghai: Zhongguo da baike quanshu chubanshe), Vol. 1, 233.
Li Zhiran 李植枏, ed. (1991). Waiguo lishi cidian 外國歷史辭典 (Wuhan: Hubei jiaoyu chubanshe), 270.
Xu Zhaolin 許肇琳 (1990). "Funan 扶南", in Zhongguo da baike quanshu 中國大百科全書, Waiguo lishi 外國歷史 (Beijing/Shanghai: Zhongguo da baike quanshu chubanshe), Vol. 1, 332.
Zhongguo baike da cidian bianweihui 《中國百科大辭典》編委會, ed. (1990). Zhongguo baike da cidian 中國百科大辭典 (Beijing: Huaxia chubanshe), 819.
Source link, http://www.chinaknowledge.de/History/Altera/funan.html
Komentar
Posting Komentar